Macam - macam Output Dan Input Komputer serta fungsinya

Assalamu'alaikum wr wb🤗

Halo temen-temen semua✋ , apa kabar? pada baik-baik saja kaaann,Alhamdulillah, dan sudah siap belajar lagi tentunya , baiklah di artikel ini kita belajar tentang PERANGKAT DAN INPUT KOMPUTER yang ternyata banyak sekali barangnya guuyss..
😀Ayolah kita mulai saja pembelajaranya dibawah ini😁
PERANGKAT INPUT OUTPUT KOMPUTER

Perangkat Input (input device).
Adalah perangkat yang digunakan untuk memasukkan data - data dan memberikan perintah pada komputer untuk melakukan pada proses lebih lanjut.Macam-macam perangkatnya adalah :

1. Keyboard
  
Berfungsi memasukkan huruf, angka, karakter khusus dan media bagi user  untuk melakukan perintah-perintah lain yang diperlukan, seperti menyimpan file, membuka file dan menghapus file.
Jenis-jenis keyboard : 
1.) QWERTY 
2.) DVORAK 
3.) KLOCKENBERG

2.Mouse
Mouse adalah salah unit masukan (input device). Fungsi alat ini adalah untuk perpindahan pointer atau kursor secara cepat. Selain itu, dapat sebagai perintah praktis dan cepat dibanding dengan keyboard.  

3. Touchpad
Unit masukan ini biasanya dapat kita temukan pada laptop dan notebook, yaitu dengan menggunakan sentuhan jari. Biasanya unit ini dapat digunakan sebagai pengganti mouse.

4. Joy Stick 
Alat ini biasa digunakan pada permainan (games) komputer. Joy Stick biasanya berbentuk tongkat yang akan mengatur gerak suatu objek dalam komputer.

5.Barcode
Barcode termasuk dalam unit masukan (input device). Fungsi alat ini adalah untuk membaca suatu kode yang berbentuk kotak-kotak atau garis-garis tebal vertikal yang kemudian diterjemahkan dalam bentuk angka-angka.Kode-kode ini biasanya menempel pada produk-produk makanan, minuman, alat elektronik, buku dan lainnya.



6.Scanner
Fungsi scanner ini mirip seperti mesin fotocopy, perbedaannya adalah mesin fotocopy hasilnya dapat dilihat pada kertas sedangkan scanner hasilnya dapat ditampilkan melalui monitor terlebih dahulu sehingga kita dapat melakukan perbaikan atau modifikasi dan kemudian dapat disimpan kembali baik dalam bentuk file text maupun file gambar.

 7. Mikrofon
 
Unit masukan ini berfungsi untuk merekam  suara yang akan disimpan dalam memori komputer atau untuk mendengarkan suara.

Yuklaa lanjut ke Output Device geengss..👇👇

Perangkat output (ouput device)

            Perangkat output merupakan perangkat keras komputer yang digunakan untuk mengkomunikasikan hasil pengolahan data yang dilakukan oleh komputer untuk pengguna.

Macam-macam perangkat output antara lain :

1. Monitor
Komputer biasanya dihubungkan pada peranti display, yang dikenal sebagai monitor. Monitor adalah perangkat output data dalam bentuk grafis dan biasanya tersedia dalam tipe, ukuran, dan karakteristik yang berbeda seperti layaknya sebuah televisi. Tiap merek dan ukuran monitor memiliki tingkat resolusi yang berbeda. Resolusi inilah yang akan menentukan ketajaman gambar yang dapat ditampilkan pada layar monitor. Jenis-jenis monitor saat ini sudah sangat beragam, mulai dari bentuk yang besar dengan layar cembung, sampai dengan bentuk yang tipis dengan layar datar (flat).

2. Printer
Printer adalah perangkat untuk menghasilkan cetakan dari komputer ke dalam bentuk kertas. Printer dihubungkan dengan komputer melalui USB.
Saat pertama kali disambungkan ke komputer, kita harus menginstall software driver printer agar printer itu dapat dikenali oleh komputer. Ketajaman hasil cetakan printer diukur dengan satuan dpi atau dot per inch yaitu banyakknya titik dalam satu inci. Semakin tinggi dpi sebuah printer, maka semakin tajam hasil cetakannya.


4. Proyektor
Proyektor merupakan alat digunakan untuk presentasi, yang dihubungkan ke komputer untuk menampilkan apa yang ada pada monitor ke suatu screen (layar) ataupun dinding.

5.Speaker
Speaker adalah perangkat keras untuk mengeluarkan suara. Kita dapat mendengarkan hasil keluaran berupa suara dari komputer melalui speaker.Jenis lain dari speaker adalah headset atau earphone yang seringkita gunakan dengan handphone. 
6.Hedset/Earphone
Headset adalah perangkat output yang berfungsi sebagai pengeluaran suara dan dapat untuk berbicara dengan alat komunikasi. Perangkat ini biasanya banyak digunakan juga untuk Handphone.

7.Plotter
Plotter adalah media output hampir sama dengan printer akan tetapi ukurannya lebih besar , berfungi untuk mencetak grafik vektor atau juga untuk membantu mendesign komputer.

Kesimpulan
Berdasarkan nama,contoh, dan fungsi , kita dapat mengetahui banyak sekali perbedaan ya gengs,,yakin gua,,hhh lalu apakah kita harus melengkapi perangkat input dan output pada computer kita?? Yang pasti tidak harus kok yaa.., selagi perangkat itu tidak kita gunakan atau difungsikan, tapi kalau Monitor menurut saya adalah perangkat wajib kita miliki..betull kan geengss,,wkwkwk,, apa artinya PC tanpa monitor ?? kayak sserver dunk v:v:v:

Seperti itu dulu nggih referensi ini, semoga bisa menambah pengetahuan dan saling memberi manfaat kepada semua. Terimakasih sudah berkunjung, jangan lupa saran dan arahannya ya gengss…skuylahh..😀😁

                     "Wassalamu'alaikum wr wb"

 NB dolo eaakk : "Jika kalian menghendaki dunja, maka dengan ilmu. Jika kalian menghendaki akhirat maka dengan ilmu. Dan jika kalian menhendaki keduanya, maka dengan ilmu".🤗😸

Komentar

Posting Komentar

Postingan Populer